Ingin Tampil Lebih Percaya Diri? Cerahkan Ketiakmu dengan Cara Ini!

Cara Menenangkan Diri di Tengah Aktivitas Padat

  • 1
    Cari Tempat Sepi untuk Menenangkan Diri

    Cara sederhana yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi bad mood di kantor adalah mencari tempat sepi dan meluangkan waktu lima menit untuk menenangkan diri. Hal ini dapat  membantumu melepaskan penat serta menyegarkan pikiran.  Jika memungkinkan, cari lokasi di luar ruangan agar kamu dapat menghirup udara segar ya.

  • 2
    Menikmati Pijat Refleksi Sejenak

    Tak bisa dipungkiri, berlama-lama di depan komputer dapat membuat tubuh lelah, hingga akhirnya memengaruhi semangat kerja, Ladies. Jika di dekat kantormu ada tempat pijat refleksi, tidak ada salahnya meluangkan waktu beberapa menit untuk melemaskan otot tubuh, bukan? 

     

  • 3
    Tidur Siang Singkat

    Rasa kantuk di tengah aktivitas padat kerap kali menghambat produktivitas kerjamu. Untuk itu, tidur siang singkat atau power nap bisa menjadi cara tepat untuk mengembalikan mood semangatmu selama seharian penuh. Namun, pastikan kamu hanya tidur siang tidak lebih dari 20 menit karena hal ini justru akan membuat tubuh semakin lemas. Dengan istirahat yang cukup, tubuh akan lebih segar dalam beraktivitas.